Peninjauan Lokasi Asrama Pondok Pesantren Attarbiyah Islamiyah Kolaka Oleh PUPR Kolaka
Writed by Admin
Posted on 21 Juni 2020 - 08:21:24 WITA 1701 x
Kolaka. Pada hari senin tanggal 12/11/2019 Perwakilan dari PUPR melakukan peninjauan sekaligus mengambil titik koordinat di calon lokasi pembangunan asrama Pondok Pesantren Attarbiyah Islamiyah Kolaka. Pembangunan asrama tersebut direncanakan tahun ini oleh PUPR, namun agak terlambat dikarenakan pandemi Covid-19. Namun selepas pandemi ini berakhir in Sya Allah pembangunan asrama ini akan dilanjutkan kembali, seperti dikatakan oleh perwakilan PUPR padawaktu dihubungi oleh pihak Pesantren beberapa hari yang lalu. kita doakan semoga segala urusan pembangunan asrama ini dilancarkan oleh Allah SWT. Amin.
(Salah satu bangunan asrama yang dibangun oleh PUPR)
